Ratusan Calon Murid Baru YPPSB pendaftar PPDB Gelombang 2, hari ini mengikuti Deteksi Dini Tumbuh Kembang dan Tes Seleksi Masuk.

Sebanyak 90 calon murid TK, 118 calon murid SD dan 10 calon murid SMP hari ini (Sabtu, 22 Februari 2025) mengikuti kegiatan Deteksi Dini Tumbuh Kembang untuk calon murid TK dan SD serta Test Akademik Seleksi masuk untuk calon murid SMP.

Bertempat di sejumlah ruang kelas di Swarga Bara, para calon murid TK dan SD dengan didampingi orang tua masing-masing mengikuti sejumlah tahapan asesmen mulai dari pengukuran tinggi badan, pengenalan warna dan bentuk, tes kemampuan motorik, kemampuan bicara, mendengar, memahami dan berbagai asesmen lainnya.

Untuk calon murid TK mereka dideteksi kemampuannya oleh tim guru TK YPPSB sementara untuk calon murid SD mereka dideteksi oleh tim guru kelas 1 SD YPPSB.
DDTK ini sangat penting untuk mendeteksi kemampuan dasar masing-masing calon murid untuk selanjutnya mereka mendapatkan treatmen yang tepat dalam proses pembelajaran nanti.

Sementara itu, 10 orang calon murid SMP YPPSB merupakan calon murid pendaftar gelombang 2 yang SDnya tidak bersekolah di SD YPPSB. Mereka mengikuti ujian tulis Pelajaran Matematika dan Bahasa Indonesia untuk mendeteksi kemampuan numerasi dan literasi mereka. Ini diperlukan untuk mendeteksi treatmen yang tepat untuk proses belajar mereka saat nanti bergabung di SMP YPPSB.

YPPSB SEKOLAH PARA JUARA
CALON PEMIMPIN BANGSA